masukkan script iklan disini
trilokanews.com - Kabupaten Bekasi - Pemilihan Ketua RT 03 RW 15 Kavling Jati, Kelurahan Kebalen, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi, berlangsung secara demokratis dan kondusif. Kegiatan yang dilaksanakan di lingkungan RT 03 RW 15 tersebut digelar pada pukul 08.00 hingga 12.00 WIB dan dihadiri sekitar 150 Kepala Keluarga (KK). Minggu 25/1/2026.
Dalam pemilihan kali ini, terdapat dua calon Ketua RT 03, yakni Budiyono dan Hamim Tekik. Kedua calon diberikan kesempatan yang sama untuk menyampaikan visi dan misi serta menjawab berbagai pertanyaan dari warga, khususnya yang berkaitan dengan iuran warga, kepedulian terhadap warga kurang mampu, serta penanganan konflik di lingkungan RT.
Pada sesi tanya jawab, Hamim Tekik menyampaikan komitmennya untuk mengelola iuran warga secara transparan. Ia berjanji akan mensosialisasikan penggunaan dana iuran RT setiap bulan kepada warga. Bahkan, apabila terpilih, Hamim menegaskan bahwa warga yang tidak mampu tidak akan dipungut iuran RT. Selain itu, ia juga menyatakan siap turun langsung menjadi penengah apabila terjadi keributan antar warga, guna menjaga ketertiban dan keharmonisan lingkungan.
Sementara itu, Budiyono berharap agar sistem iuran warga dan uang kematian yang selama ini telah berjalan dapat terus dilanjutkan. Namun demikian, ia menekankan akan melakukan pendataan warga kurang mampu agar kebijakan iuran tidak memberatkan. Menurutnya, pendataan tersebut penting agar program RT dapat berjalan tepat sasaran. Terkait konflik warga, Budiyono menegaskan bahwa RT harus menjadi tempat pengambilan keputusan yang menenangkan dan adil bagi seluruh warga.
Ketua Panitia Pemilihan, Iwan Ridwan, dalam pesannya mengajak seluruh warga untuk menjaga persatuan dan persaudaraan. Ia menegaskan bahwa siapapun yang terpilih merupakan putra terbaik RT 03 RW 15. Ia juga berharap para pendukung tidak mudah terpancing provokasi negatif dan tetap mengedepankan kebersamaan.
Apresiasi datang dari Agung Ragil, warga baru di RT 03 RW 15, yang menilai proses pemilihan Ketua RT ini berjalan sangat demokratis. Ia berharap pemilihan ini dapat menjadi percontohan bagi RT lain, khususnya di Kabupaten Bekasi. Menurutnya, kepemimpinan RT yang baru diharapkan mampu menumbuhkan rasa persaudaraan, kekompakan, serta empati antara pengurus dan warga.
Hal senada disampaikan oleh salah satu warga, Sarminto, yang berharap Ketua RT terpilih nantinya mampu membawa lingkungan RT 03 ke arah yang lebih baik.
Dalam pemaparan visi dan misi, Budiyono menitikberatkan pada penataan dan pendataan keluarga kurang mampu agar dapat mengakses program pemerintah. Ia juga berencana mengoptimalkan fungsi Posyandu, pengajuan KIS, pengelolaan tempat pembuangan sampah, serta perbaikan saluran air guna mengantisipasi banjir seperti yang terjadi pada tahun 2025 lalu.
Sementara itu, Hamim Tekik menyoroti pentingnya penertiban administrasi warga, khususnya warga kontrakan agar mendapatkan hak-haknya. Ia juga berkomitmen mendata warga yang telah memiliki rumah namun belum memiliki KK atau KTP, guna menghindari permasalahan administrasi di tingkat RT.
Terkait banjir, Hamim mengajak warga untuk aktif bergotong royong membersihkan saluran air dan lingkungan. Ia juga menekankan pentingnya transparansi pengelolaan kas RT serta persatuan antara warga Kampung Jati dan Kavling Jati tanpa sekat.
Secara keseluruhan, pemilihan Ketua RT 03 RW 15 Kavling Jati berlangsung tertib, aman, dan penuh semangat demokrasi, mencerminkan tingginya partisipasi serta kepedulian warga terhadap masa depan lingkungan mereka.(Catur Sujatmiko)




